Pengolahan Bahan Pustaka Perpustakaan Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Gresik

  • Ni'matus Sholihah UIN Sunan Ampel Surabaya
  • Fajar Moh. Fajrul Falah UIN Sunan Ampel Surabaya
  • Latifah Sun'iyah MAN 1 Gresik
Keywords: Perpustakaan, Bahan Pustaka, Perpustakaan Sekolah

Abstract

Perpustakaan merupakan wahana yang dapat digunakan untuk mengatur, mengelola,
mengumpulkan serta menyimpan bahan pustaka sehingga dapat dipakai untuk
sarana belajar. Maka dari itu pengolahan bahan pustaka sangat diperlukan karena
sangat berhubungan dengan kebutuhan pemustaka. Pengolahan bahan pustaka
perpustakaan meliputi: 1. Sarana prasarana perpustakaan 2. Pengadaan Bahan
Pustaka 3. Inventarisasi 4. Input data. Metode penelitian yang digunakan adalah
kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang
digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian dilakukan di
perpustakaan MAN 1 Gresik dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana
pengolahan bahan pustaka perpustakaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa
pengolahan bahan pustaka di MAN 1 Gresik tergolong Cukup baik. Sarana prasarana
perpustakaan tertata dengan baik, sehingga memudahkan dalam hal pengarsipan dan
nyaman digunakan. pengadaan bahan pustaka dilakukan dengan menggunakan dua
sumber pengadaan. Inventarisasi bahan pustaka juga dilakukan sesuai ketentuan.
Input data selain dilakukan secara manual juga dilakukan melalui sistem yaitu
menggunakan aplikasi Slims 8 Akasia.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-12-24
How to Cite
Ni’matus Sholihah, Moh. Fajrul FalahF., & Latifah Sun’iyah. (2021). Pengolahan Bahan Pustaka Perpustakaan Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Gresik. Proceedings of Annual Conference on Islamic Educational Management, 3(1), 621 - 634. Retrieved from https://proceedings.uinsby.ac.id/index.php/aciem/article/view/624